Tingkatkan kebahagiaan dan keceriaan Anda dengan Berwisata di Pulau Seribu, Rencankan Liburan Anda dari Sekarang hanya di Sheila Tour
Tingkatkan kebahagiaan dan keceriaan Anda dengan Berwisata di Pulau Seribu, Rencankan Liburan Anda dari Sekarang hanya di Sheila Tour
Daya Tarik Pulau Pari Kepulauan Seribu
12 Sep 2024 wisata pulau

Daya Tarik Pulau Pari di Kepulauan Seribu Jakarta

Visit Pulau Seribu – Daya Tarik Pulau Pari adalah salah satu pulau dalam gugusan Kepulauan Seribu dengan kategori pulau penduduk yang terletak di Jakarta. Salah satu destinasi wisata yang menawarkan kombinasi sempurna antara keindahan alam, kekayaan ekosistem laut, dan keramahan masyarakat lokal.

Bagi mereka yang mencari pelarian dari hiruk-pikuk Kota Jakarta dan ingin menikmati keindahan alam, Pulau Pari adalah pilihan yang tepat. Hanya dengan menempuh perjalanan laut menggunakan kapal selama dua jam dari Pelabuhan Kali adem Muara Angke atau Pelabuhan Marina Ancol, pengunjung sudah dapat menikmati keindahan alam yang mempesona.

Paket Wisata Pulau Seribu, Harga Murah (Promo tahun 2024) Klik di Sini untuk Info Selengkapnya...

Pantai Pasir Putih yang Indah

Pantai pasir putih yang menjadi ikon dari Pulau Pari bernama Pantai Pasir Perawan. Nama Pasir Perawan pertama kali disematkan pada tahun 2010, nama tersebut diberikan karena pada saat itu belum banyak orang yang menyentuh dan menginjakan kakinya di pantai ini.

Pantai Pasir Perawan menawarkan pemandangan yang memukau dengan pasir putih halus dan air laut yang bergradasi biru tosca. Pengunjung dapat berenang, berfoto dengan spot foto yang indah atau hanya duduk-duduk santai menikmati indahnya pemandangan pantai sampai matahari terbenam.

Hutan Mangrove di Pesisir Pantai

Di sepanjang pesisir Pantai Pasir Perawan banyak ditemukan pohon-pohon berwarna hijau yang kontras dengan warna air laut sehingga menambah indah pemandangan sekitar. Hutan mangrove menjadi daya tarik Pulau Pari, menawarkan berbagai aktivitas yang menarik seperti menyusuri hutan mangrove dengan perahu atau kano.

Aktivitas ini memberikan pengalaman unik bagi pengunjung untuk melihat lebih dekat keindahan mangrove dan kehidupan liar di sekitarnya. Selain untuk wisata edukasi, adanya hutan mangrove bermanfaat untuk melindungi tanah di wilayah pesisir, sehingga dapat menjadi pelindung pengikisan tanah akibat air.

Baca Juga   Suku Badan PAD Kepulauan Seribu Sensus BMD di Dua Kecamatan

Warga setempat bekerja sama dengan lembaga konservasi dan pemerintah, aktif dalam program rehabilitasi mangrove. Penanaman bibit mangrove dilakukan secara berkala untuk memperluas area hutan dan memperbaiki bagian-bagian yang mengalami kerusakan.

Ekosistem Laut yang Kaya

Daya tarik Pulau Pari bukan hanya pada destinasi wisata pantainya, tetapi juga pada keanekaragaman biota lautnya. Keanekaragaman yang ada di perairan sekitar Pulau Pari menunjukkan betapa kayanya ekosistem laut Indonesia, khususnya di Kepulauan Seribu.

Keindahan bawah laut seperti terumbu karang yang masih alami dengan bermacam bentuk dan warna, lalu juga berbagai jenis ikan tropis yang menarik perhatian, dan ada pula jenis moluska dan invertebrata laut seperti kerang, siput laut, dan bintang laut.

Pengunjung dapat melakukan snorkeling dan melihat betapa indahnya alam bawah laut di Pulau Pari. Semua akan dipandu oleh guide lokal yang merupakan warga Pulau Pari.

Aktivitas Wisata yang Seru

Daya tarik Pulau Pari yang lainnya adalah, ada juga menyediakan beberapa aktivitas wisata selain snorkeling, antara lain penyewaan sepeda yang dapat digunakan pengunjung untuk mengelilingi pulau. Lalu ada juga olaharaga air atau watersport, seperti banana boat dan sofa boat yang bisa menambah seru aktivitas liburan para pengunjung.

Ada cano untuk menelusuri hutan mangrove. Selain itu, Pulau Pari juga menyediakan area camping di tepi pantai sebagai salah satu aktivitas wisata yang bisa dinikmati di Pulau Pari.

Tersedia Fasilitas yang Memadai

Pengunjung tidak perlu bingung dengan fasilitas yang tersedia di Pulau Pari. Pulau Pari memiliki fasilitas yang lengkap dan memadai, mulai dari toilet umum, tempat makan, mushola, dan homestay. Tempat makan menyediakan berbagai menu baik seafood maupun menu lainnya.

Baca Juga   Nama-Nama Pulau di Kepulauan Seribu

Harga menu seafood dibanderol Rp50.000 per porsi, sedangkan menu lainnya memiliki harga yang bervariasi. Di Pulau Pari juga tersedia homestay baik yang menggunakan AC maupun Non AC.

Untuk transportasi, di Pulau Pari terdapat bentor yang siap mengantarkan pengunjung dari dermaga menuju ke pantai Pasir Perawan cukup dengan harga terjangkau.

Selain daya tarik pulau pari, Anda juga bisa membaca lebih singkat dan jelas tentang keunggulan pulau pari kepulauan seribu. (sumber)

Click to rate this post!
[Total: 1 Average: 5]

Sewa Mobil Hiace Jakarta, Harga Murah (Include Driver) Klik di Sini untuk Info Selengkapnya...

Artikel Lainnya

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!